Sumbawa Besar--Setelah dari Desa Pamasar Calon Wakil Bupati Sumbawa Paslon nomor urut 4, Burhanuddin Jafar Salam (BJS) melanjutkan Tatap muka sekalian Pasamada nersama Warga Dusun Tiu Sarungan B Desa Maronge, Kecamatan Maronge Jum’at (04/10/2024).
Di hadapan pemilih yang menghadiri Kampanye Dialogis tersebut, Ketua DPC Partai Gelora Sumbawa ini menekankan supaya memilih memimpin yang sudah teruji kemampuannya.
BJS meminta agar pemilih di Kecamatan Maronge jangan coba-coba dan jangan salah memilih pemimpin.
“Saya tekankan juga, dalam memilih pemimpin ini bukan coba coba, jangan sampai salah pilih. Pilihlah pemimpin yang rekam jejaknya sudah teruji,” sebutnya.
BJS menegaskan pemimpin yang dimaksud adalah Drs Mahmud Abdullah (Haji Mo) yang sudah teruji. Bayangkan saja, 46 tahun sudah mengabdi untuk Tau dan Tana Samawa. Dari Staf biasa hingga menjadi Puncak tertinggi ASN yakni Sekda, hingga menjadi Bupati.
“Jadi mari bersama sama kita dukung Paslon Nomor 4 ini. Hilangkan keraguan, rapatkan barisan dan niat untuk Paslon Nomor 4,” ucap BJS di depan Massa Simpatisan Mo-BJS.
Dirinya berharap seluruh lapisan masyarakat untuk memberikan dukungan penuh terhadap pasangan kami nomor urut 4 di Tanggal 27 November untuk memberikan Hak Suara dalam memilih Pasangan MO-BJS.
Salah satu alasan lainnya karena pasangan ini akan menjamin keselamatan kerja untuk petani dan nelayan, mengumrohkan hukum masjid dan guru ngaji secara gratis. Program ini tidak ada di program kerja paslon lainnya. Program tersebut masuk dalam 11 Program MO-BJS. (Bs)