Sumbawa Besar–Pada kampanye tatap muka pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa, Mo-BJS, di Unter Ketimis, Sumbawa, Selasa (22/10/2024), juru kampanye Mo-BJS, Agus Salim Bawa Mengas menyikapi Paslon lain yang mencoba dan mengusung perubahan di Kabupaten Sumbawa.
Dirinya merasa lucu dengan seruan perubahan tersebut. Lantaran Drs. H. Mahmud Abdullah, sudah lama melakukan perubahan yang dimaksud.
Agus menjelaskan bahwa Haji Mo telah melalui berbagai posisi, mulai dari staf biasa, Sekretaris Daerah, hingga Wakil Bupati dan saat ini menjabat Bupati Sumbawa.
“Apa yang mau dirubah? Haji Mo sudah membuktikan komitmennya dalam melakukan perubahan,” tegas Presiden Bawa Mengas.
Agus menekankan bahwa saat ini pentingnya melanjutkan dan meningkatkan perubahan yang sudah ada, alih-alih menggagas perubahan dari calon yang belum terbukti berbuat untuk daerah. Maka dari itu Ia mengingatkan masyarakat untuk tidak salah pilih, agar Sumbawa tidak jatuh ke tangan yang salah.
“Jangan jadikan Sumbawa sebagai tempat eksperimen politik. Memilih pemimpin yang belum berpengalaman dapat merusak dan menghancurkan,” tegas Agus.
Ia mengajak pemilih untuk memilih seorang pemimpin yang berpengalaman, bukan sekadar seorang pemimpi.
Pengalaman Haji Mo dalam berbagai posisi pemerintahan telah memberikan pemahaman yang mendalam tentang tantangan yang dihadapi Kabupaten Sumbawa.
Keberlanjutan program dan kebijakan yang sudah ada adalah kunci untuk membawa Sumbawa menuju kemajuan yang lebih baik.
Ia berharap masyarakat Sumbawa dapat melihat rekam jejak dan dedikasi Haji Mo dalam membangun daerah ini. Untuk bersatu dalam mendukung pasangan Mo-BJS, agar visi dan misi yang diusung dapat terealisasi dengan baik.
Karena Inilah saatnya bagi semua pihak berkontribusi dalam menentukan masa depan Sumbawa.
“Dengan memilih pemimpin yang berpengalaman dan berkomitmen, kita bisa mewujudkan perubahan yang nyata,” pungkasnya. (BS)