Beranda Politik Diskominfotik Integrasikan Data Statistik Melalui SIGMA

Diskominfotik Integrasikan Data Statistik Melalui SIGMA

18
0

Sumbawa Besar–Dinas Komunikasi Informasi Teknologi dan Persandian (Kominfotik Sandi) Kabupaten Sumbawa memiliki terobosan dalam pengelolaan dan pengintergrasian data statistik melalui Sistem Integrasi Statistik Sektoral (Sigma).

Upaya ini menurut Kepala dinas Kominfotiksandi Kabupaten Sumbawa, Hasanuddin, sebagai dasar pijakan dalam pengambilan kebijakan publik di wilayah tersebut.

“Betapa pentingnya validitas sebuah data dalam menentukan kebijakan publik,” ujarnya.

Program atau aplikasi Sigma Sumbawa tersebut sambungnya, merupakan upaya inovatif dalam mengintegrasikan statistik sektoral tersebut guna memperkuat satu data dan mendukung gerakan Smart City.

Dia menambahkan, program tersebut merupakan upaya dalam mewujudkan program satu data nasional yang diharapkan dapat memenuhi kebutuhan data dalam penyelenggaraan pembangunan pemerintah Kabupaten Sumbawa.

“Hari ini BPS dan Kominfotiksandi Kabupaten Sumbawa membuat persiapan rilis penyusunan data Sumbawa Dalam Angka dan juga melakukan update terhadap portal Sigma Sumbawa yang diintegrasikan dengan aplikasi pelayanan publik lain, misalnya SiJinak,” papar Hasanuddin.

Dia berharap kedepannya Kabupaten Sumbawa bisa berproses membentuk suatu command centre. (Bs)

Artikel sebelumTegas !! PKC PMII Bali Nusra Tidak Mentolerir Kader Yang Terlibat Narkoba
Artikel berikutMaju di Pilkada, Rafiq dan Sahril Mohon Doa Restu Masyarakat

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini